Frekuensi harapan Fh 2 dadu bersamaan. @mahirmatematika

Published 2024-06-12
Dalam percobaan melempar dua buah dadu sekaligus sebanyak 36 kali, frekuensi harapan muncul kedua mata dadu berjumlah 5 atau 6 adalah …
9

Pembahasan :
Rumus:
P(k) = n(k) ÷ n(s)
frekuensi harapan Fh
Peluang kejadian P(k)
banyaknya percobaan = n
n(k) = banyak kejadian yang diharapkan.
Fh = P(k) × n

Diketahui:
Dalam percobaan melempar dua buah dadu sekaligus sebanyak 36 kali
Ditanya :
frekuensi harapan muncul kedua mata dadu berjumlah 5 atau 6 adalah …
Dijawab :
Frekuensi harapan Fh
Peluang kejadian P(k)
banyaknya percobaan = n
n = 36

muncul kedua mata dadu berjumlah 5 atau 6.
jumlah 5 : (1,4),(4,1)(2,3),(3,2)
jumlah 6 :(1,5),(5,1),(2,4),(4,2),(3,3)
ada 9 cara
n(k) = 9

melempar dua buah dadu sekaligus
kemungkinannya:
6×6 = 36
n(s) = 36
P(k) = n(k) ÷ n(s)
= 9 ÷ 36
= 1/4

Fh = P(k) × n
= ¼ × 36
= 9

Jadi frekuensi harapan muncul kedua mata dadu berjumlah 5 atau 6 adalah …
9
#matematika #maths

All Comments (1)